Subscribe

RSS Feed (xml)

Powered By

Skin Design:
Free Blogger Skins

Powered by Blogger

Rabu, 28 Oktober 2009

PKS Dukung Hak Angket Century

Mevi Linawati
Lutfi Hasan Ishaaq
(inilah.com /Agus Priatna)


INILAH.COM, Jakarta - Presiden PKS Lutfi Hasan Ishaaq menginginkan semua kadernya yang ada di DPR supaya memberi perhatian pada kasus skandal bank Century. Pasalnya, kasus tersebut dinilai sangat merugikan negara.


"Ya, sudah barang tentu kita ingin terlibat aktif dalam penegakkan keadilan dan terlibat aktif dalam pemberantasan bentuk penyimpangan. Dan akan kita dorong PKS untuk aktif dan optimal," ujar Lutfi Hasan Ishaaq usai acara serah terima jabatan di Kantor DPP PKS, Jl TB Simatupang, Jakarta, Selasa (27/10).


Lutfi menambahkan PKS mendukung diadakannya hak angket Century jika memang tidak ada jalan lain untuk mengusut kasus ini. "Biasanya banyak jalan, tapi kalau satu-satunya adalah seperti itu sebuah pilihan. Kita ingin penyelesainnya lebih sistemik ke depan, jangan mengorbankan siapa pun," kata dia.


Hak angket, ujarnya, merupakan pilihan politik yang disediakan DPR. Kalau terjadi konsensus di DPR, partai berlambang setangkai padi diapit 2 bulan sabit akan mengikuti langkah tersebut.

"Karena rakyat dan nasabah harus dibela haknya. PKS tidak akan membiarkan orang disakiti. Yang pasti kita bela sepenuhnya korban bank Century yang merupakan nasabah dengan jumlah besar," pungkasnya. [bar]

Sumber : http://www.inilah.com/berita/politik/2009/10/27/173326/pks-dukung-hak-angket-century/


Tidak ada komentar:

Posting Komentar