Subscribe

RSS Feed (xml)

Powered By

Skin Design:
Free Blogger Skins

Powered by Blogger

Rabu, 28 Oktober 2009

Tifatul: Jadi Presiden Bak Ibu Melahirkan

Itulah pernyataan Tifatul setelah menyerahkan jabatan Presiden PKS ke Luthfi Hasan Ishaaq.

Arfi Bambani Amri, Suryanta Bakti Susila
Tifatul Sembiring (PKS)
VIVAnews - Tifatul Sembiring menyatakan menjadi Presiden Partai Keadilan Sejahtera atau pun Presiden Indonesia seperti ibu melahirkan pertama kali. "Jadi, tidak perlu pengalaman," ujarnya usai menyerahkan jabatan Presiden PKS kepada Luthfi Hasan Ishaaq.

Menurut Tifatul, ibu melahirkan pertama kali itu tidak butuh pengalaman. Begitu pula menjadi Presiden PKS, tak butuh pengalaman sebelumnya.

Pengganti Tifatul, Lutfhi, menyatakan Presiden PKS tidak selalu kader yang terbaik. "Setidaknya untuk saat ini," ujar Luthfi dalam pidato usai menerima mandat di kantor pusat PKS, Jalan TB Simatupang, Jakarta, Selasa 27 Oktober 2009. Namun Luthfi menyatakan, siap menjalankan amanah baru ini.

Tifatul mengundurkan diri sebagai Presiden PKS setelah diangkat Presiden Susilo Bambang Yudhoyono sebagai Menteri Komunikasi dan Informatika. Pengganti Tifatul, Luthfi, sebelumnya adalah Ketua Bidang Luar Negeri PKS. Luthfi juga menggantikan posisi Tifatul sebagai Ketua Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat.

Sumber : http://politik.vivanews.com/news/read/100295-tifatul__jadi_presiden_bak_ibu_melahirkan


Tidak ada komentar:

Posting Komentar