Kemas Irawan Nurrachman - Okezone
Presiden PKS Tifatul Sembiring. (Foto: Koran SI)
"Insya Allah pekan-pekan ini sudah ada Pjs Presiden PKS. Begitu juga dengan Suharna yang dilantik sebagai Menristek, Suswono sebagai Mentan, dan Anis Matta sebagai Wakil Ketua DPR," ujar Tifatul dalam keterangan pers Humas PKS yang diterima okezone, Jumat (23/10/2009).
Penggantian tersebut merupakan tradisi kepemimpinan di PKS, di mana setiap kader yang menjadi pejabat publik secara otomatis meninggalkan jabatan strukturalnya di partai.
Tradisi ini, kata Tifatul, pernah dilakukan oleh Nur Mahmudi. Saat diangkat menjadi Menhut, Nur Mahmudi melepaskan jabatannya sebagai Presiden PK. Begitu juga dengan Hidayat Nur Wahid. Saat diangkat menjadi Ketua MPR dia pun melepaskan jabatan strukturalnya di partai.
"Mudah-mudahan tradisi tidak rangkap jabatan ini bisa membuat kerja melayani publik menjadi lebih optimal," tandas Tifatul.(hri)
Sumber : http://news.okezone.com/index.php/read/2009/10/23/339/268466/pks-segera-tanggalkan-jabatan-tifatul-di-partai
Tidak ada komentar:
Posting Komentar